Breaking News
Loading...
Tuesday, May 6, 2014

Beasiswa Pendidikan SMA / SMU di Kepahiang - KNPI Beri Bea Siswa 20 Pelajar SMA/SMK

8:52 AM
Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kepahiang telah memberikan beasiswa kepada 20  pelajar SMA/SMK yang berprestasi di bidang akademik dan non akademik tahun 2013, beberapa waktu yang lalu.
“Sampai hari ini KNPI telah memberikan beasiswa kepada 20 pelajar berprestasi di 5  sekolah. Yakni, SMAN1 Kepahiang, SMKN2 Wiskust, SMAN1 Kabawetan, SMAN1 Bermani Ilir dan SMKN1 Ujan Mas,” jelas Sekretaris DPD KNPI Kepahiang,  Karmolis Merigi, ST.
Dikatakan, bea siswa  yang diberikan KNPI itu merupakan wujud kepedulian KNPI terhadap siswa-siswi yang berprestasi. ‘’Sesuai dengan Motto Kepahiang Alami, asri laksana mas dan intan, para pelajar berprestasi itu merupakan emas dan intan Kepahiang yang terpendam dan belum terasah. Makanya, KNPI berusaha mendukung dan menopang para pelajar itu dalam pendidikan para pelajar berprestasi itu,’’ papar Karmolis.
Para pelajar berprestasi itu juga lanjut Karmolis, merupakan pemuda Kepahiang yang bakal melanjutkan tongkat estafet kepemimpinan daerah di masa mendatang. ‘’Jika mas dan intan terpendam ini kita asah dengan baik maka kita akan mendapatkan calon-calon pemimpin daerah yang berkwalitas dan siap membangun Kepahiang hingga sejajar dengan daerah lain di tanah air ini. KNPI juga siap membantu pelajar yang ingin melanjutkan pendidikan ke luar negeri. Dengan catatan, pelajar itu harus memiliki kemampuan dan prestasi yang bagus,’’ katanya.

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.

Entri Populer

 
Toggle Footer